Rabu, 07 Juli 2021

Jeff Bezos menjual aset sahamnya

Jeff Bezos salah satu orang terkaya di dunia menjual aset sahamnya



Jeff Bezos tercatat melepas saham Amazon senilai US$ 2,5 miliar atau setara Rp 35,75 triliun (asumsi kurs Rp 14.300) dan merupakan penjualan terbesar pertama tahun 2021 setelah melepas senilai US$ 10 miliar atau setara Rp 143 triliun pada 2020 lalu.

Sebelumnya pada 2017 silam, ia sempat mengatakan bahwa ia bakal terus melepas saham senilai US$1 miliar per tahun untuk membiayai Blue Origin, perusahaan eksplorasi luar angkasa yang dibuatnya. 

Tidak jelas apakah penjualan minggu ini juga dimaksudkan untuk mendanai Blue Origin yang hari ini memulai lelang tiket wisata antariksa komersial pertamanya yang dijadwalkan berangkat pada 20 Juli mendatang.

Sebagai bagian dari pengumuman tersebut, dia mengatakan akan mengalihkan fokusnya ke bisnis lain, termasuk Blue Origin dan The Washington Post, dan upaya filantropis seperti Day 1 Fund dan Bezos Earth Fund


0 komentar:

Posting Komentar